Memiliki usaha sendiri memang harapan setiap orang, terkadang seseorang yang menjadi karyawan pun tetep menginginkan memiliki penghasilan tambahan dari usaha sendiri, memang tidak dipungkiri memiliki penghasilan dari usaha sendiri tidaklah mudah, terkadang seseorang terkendala di modal, tempat,ide, ada yang memiliki modal besar namun tidak memiliki ide ingin usaha apa, ada yang memiliki tempat dan ide tapi tidak memiliki modal tambahan, nah berikut ini beberapa ide usaha yang bisa dikerjakan tanpa modal besar yang bisa jadi referensi buat kalian :
1. Usaha Laundri satuan dan Kiloan
nah usaha laundri ini tergolong tidak membutuhkan modal yang besar bisa dikerjakan oleh siapapun tanpa basic pengalaman yang rumit, hal yang terpenting dalam usaha laundri adalah kerapian dan kebersihan, bayangkan saja hanya bermodalkan 600 ribu saja kalian sudah bisa membuka jasa laundry, atau tanpa modal mesin usaha laundry tetep bisa dijalankan dengan mencuci manual hanya saja dari segi efisiensi kurang efektif.
untuk mencapai omset jutaan dari usaha laundry tentu secara bertahap tapi yang terpenting adalah menjaga kepuasan pelanggan,jika pelanggan puas dengan layanan laundry kita tentu pelanggan akan kembali lagi sehingga target pelanggan baru akan menjadi lebih mudah. untuk bagaimana trik promosi cara membuka usaha ini akan saya tulis di lain waktu ya kebetulan penulis juga pernah terjun ke usaha ini, sekarang saya bahas tentang ide-ide usahanya saja.
2. Service Elektronik
Nah jenis usaha ini juga bervariatif bisa dilakukan dengan modal kecil juga bisa dengan modal besar, untuk yang bermodal kecil tidak di sarankan untuk menyetok spartpart, cukup ambil service jasanya saja, misalnya service mesin cuci, kompor gas, radio dll modal yang dibutuhkan untuk service messin cuci ini bisa mulai dari 500.000 untuk membeli peralatan kunci-kunci dan alat ukur, hal terpenting dalam usaha ini adalah keahlian dalam reparasi elektronik, sembari belajar dari berbagai media seperti Yutube internet dll. potensi usaha ini juga cukup menjanjikan, pasalnya hampir setiap keluarga memiliki peralatan elektronik yang setiap saat bisa saja membutuhkan jasa service
3. Jual gorengan
jangan dipandang sebelah mata usaha yang satu ini meski terlihat biasa saja namun omset dari usaha ini bisa mencapai jutaan rupiah dan modal yang di butuhkan juga tergolong kecil, bayangkan saja jika satu hari bisa menjual 100 potong saja dengan estimasi harga perpotong 2000 rupiah maka satu bulan omset bisa 6 juta rupiah, setara dengan gaji karyawan bukan? hal terpenting dari usaha ini adalah kebersihan dan rasa, kemas usaha ini dengan kreativitas masing-masing sehingga memiliki ciri khas tersendiri.
4. Usaha Minuman Dingin
nah usaha minuman dingin bisa seperti es cendol, es buah atau jus, bisa yang sedang trending seperti sekarang ini es kekinian thai tea, ditempat kami harga per cup thai tea bervariasi mulai 10 ribu sampai 15ribu rupiah jika ramai omset satu hari bisa saja tembus 1 juta rupiah atau se sepi-sepinya pembeli 100 sampai 200 ribu bisa dapat, syarat utama usaha ini adalah pilih ditempat yang ramai, seperti kos-kosan, depan gerai atau minimarket, usaha ini bisa dijalankan dengan modal kecil bisa juga dengan modal yang besar, modal besar bisa saja membeli franchise untuk modal kecil bisa membuat resep dan mencobanya dipasaran.
nah itu dulu ide usaha dari ane ya..kapan-kapan bisa disambung lagi, semoga menginspirasi.
Gabung dalam percakapan